Ternyata Batang Nanas Bisa Menjadi Obat Untuk Turunkan Kolesterol

Inilah potret mahasiswa yang cerdas dan punya semangat untuk meneliti. Meneliti sesuatu yang ditinggalkan atau dibuang bukan pekerjaan yang mudah. Ternyata batang nanas yang sering dibuang begitu saja bermanfaat untuk kesehatan. Penelitian ini memakan waktu kurang lebih sepuluh bulan. Bukan waktu yang pendek untuk seorang mahasiswa. Berikut laporanya.

SURYAMALANG.COM, SURABAYA - Batang nanas banyak menumpuk sebagai limbah, padahal kandungannya sangat berkhasiat untuk tubuh.

Di tangan mahasiswa Pascasarjana Farmasi, Universitas Surabaya, Vendra Setiawan SFarm MFarm Apt, batang nanas bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Penelitian yang ia lakukan untuk meraih gelar master itu memanfaatkan kandungan senyawa dalam batang nanas, yaitu xylan yang merupakan polisakarida terbesar dalam biomassa batang nanas.

"Kerja xylan harus dibantu dengan enzim bernama xylanase yang dihasilkan oleh bakteri Bacillus licheniformis untuk berubah menjadi xylo-oligosaccharide yang bermanfaat untuk tubuh," jelas Vendra.



Xylo-oligosaccharide inilah yang mampu menurunkan kolesterol, meningkatkan imun tubuh, meningkatkan kadar insulin, dan berlaku sebagai prebiotik.

"Penelitian mengenai kandungan itu sudah banyak dilakukan namun belum ada yang memanfaatkannya secara langsung menjadi bentuk obat, terutama di Indonesia," kata pria asal Tulungagung itu.

Meski hasil penelitian Vendra baru sampai pada fase serbuk, namun ia membuka kesempatan besar untuk mahasiswa lain meneruskan penelitiannya.

"Masih bisa dilanjutkan untuk proses akhir produk. Nantinya bisa dibuat menjadi tablet atau kapsul," katanya.

Dikatakan Vendra, penelitian ini bekerjasama dengan perusahaan obat sehingga bahan dan biaya produksi semua ditanggung oleh perusahaan tersebut.

"Saya menghabiskan waktu 10 bulan untuk penelitian ini. Semoga bermanfaat sebagai salah satu upaya pengurangan limbah dan penelitian obat dari bahan alami," pungkas Vendra.



Siapa yang akan melanjutkan penelitian Vendra. Jumlah batang nanas itu melimpah lo, apalagi didaerah sentra produksi nanas seperti Lampung dan Subang dan sentra penghasil nanas lainya.

0 Response to "Ternyata Batang Nanas Bisa Menjadi Obat Untuk Turunkan Kolesterol"

Posting Komentar

Ads